Salam blogger. Saya akan sedikit berbagi pengalaman pribadi tentang Tips dalam memilih template. Tidak semudah membalikan telapak tangan dalam memilih suatu template yang kita sukai. Banyak hal yang harus diperhatikan untuk template yang akan sobat gunakan. Didalam template banyak sekali java script dan css yang kita temukan untuk dasar template itu sendiri. Tapi kebanyakan desainer template lebih pintar dalam memainkan kode css dan java scriptnya. Saya sendiri kurang begitu paham tentang coding-coding seperti ini. Tapi dengan pengalaman yang saya dapat, saya akhirnya mendapatkan ilmu dari hasil utak-atik yang saya lakukan selama ini.
Menuju topik artikel, saya akan menjelaskan beberapa hal yang harus sobat perhatikan untuk teliti dalam memilih template. Sebelum saya menjelaskan, baca dulu pengalaman yang saya alami.
Suatu pengalaman pribadi yang saya alami, beberapa bulan kebelakang saya pernah menggunakan template dari 1 blog ternama. Setelah saya gunakan template tersebut, alhasil untuk 3 minggu kedepan ada keanehan yang terjadi didalam blog saya. Artikel susah sekali terindex di SERP. Beberapa cara sudah saya lakukan dengan melakukan Ping dan share di berbagai social bookmark. Tapi kenyataannya, hasilnya malah memburuk. Tidak ada artikel saya yang terindex di google. Setelah saya melakukan uji coba dengan cara mengetik kata kunci blog saya “Gubug Informasi”, ternyata yang terindex adalah blog yang mempunyai template yang saya gunakan pada waktu itu. Frustasi yang saya dapatkan. Bagaimana tidak frustasi? Sudah berbagai macam template yang saya gunakan, dan terakhir template yang saya pakai benar-benar cocok untuk blog saya dikarenakan mempunyai desain template yang menarik dan membuat pengunjung tidak bosan untuk berkunjung. Tapi saking bagusnya template yang saya pakai, tidak menutup kemungkinan untuk para desainer template melakukan berbagai cara untuk membuat template mereka kelihatan menarik dan menyusupkan beberapa kode yang dimana agar website/blog mereka kebanjiran pengunjung. Yah gimana gak kebanjiran pengunjung? Website/Blog kita yang diketik, malah munculnya website/blog mereka dihasil pencarian. Sungguh menyedihkan. Menghalalkan berbagai cara. Hehe
Nah, kekecewaan saya berenti sampai disini. Saya belajar dan mencari kode yang menyebabkan blog saya susah terindex. Dari situ saya menggunakan tools/adons “seoquake”. Dan mendiagnosis struktur template yang saya gunakan. Dan ternyata terkejut saat mengetahui ada salah satu feeds/sitemap blog yang ternyata mengarah ke website/blog lain. Contoh Feedsnya seperti ini "http://blog.*********.net/feeds/posts/default". Dan untuk meta tag dari template yang saya gunakan, ternyata mempengaruhi halaman saya yang susah terindex. Struktur H1 di onpage ternyata tidak optimalkan.
Untuk itu bagi sobat yang mau mendownload template ternama, jangan termakan iming-iming dengan fitur yang ada didalamnya. Memang dari hasil template yang saya gunakan, memiliki SEO Score 100% dan valid HTML5. Tapi semua itu tidak menjamin kalau template yang sobat pakai akan nomor 1 di SERP. Semua kembali lagi pada artikel sobat yang Fresh dan Unik.
Disini saya akan membagikan Meta Tag yang saya gunakan. Mudah-mudahan bisa memperbaiki template sobat yang buruk. Sobat bisa mendownloadnya di bawah ini :
<-- Download -->